BeritaTerkini

146

Rekapitulasi Verifikasi Faktual Partai Politik tingkat Provinsi Selesai, Ketua KPU NTB: KPU RI yang akan Menyampaikan Hasil

  KPU Provinsi NTB menyelesaikan Rekapitulasi Verifikasi Faktual Keanggotaan Partai Politik Calon Peserta Pemilu Tahun 2024 tingkat Provinsi NTB dalam Rapat Pleno Internal, dihadiri lengkap lima orang Komisioner, Minggu (6/11)   Ketua KPU Provinsi NTB Suhardi Soud mengatatakan, Setelah Rekapitulasi Verifikasi Faktual ini, KPU Provinsi NTB akan melaporkan hasilnya ke KPU RI. KPU RI akan melakukan rekapitulasi secara nasional. Masyarakat belum bisa mendapat informasi partai mana saja yang lolos, tentu ini menjadi kewenangan KPU RI" imbuh Suhardi "KPU RI yang yang akan menyampaikan hasilnya ke Partai Politik di tingkat pusat" "Penentuan status menjadi kewenangan KPU RI. Apakah sembilan partai ini lolos atau tidak. Jika tidak nanti ada fase perbaikannya", tandasnya Sehari sebelumnya ia menyampaikan dalam rapat koordinasi dengan KPU kabupaten/kota, bahwa sesungguhnya lolos atau tidaknya partai politik sebagai peserta Pemilu 2024 sangat bergantung pada kelengkapan yang dipersyaratkan.   Senada dengan Suhardi, Anggota Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU Provinsi NTB Zuriati mengatakan, hasilnya malam ini juga akan di upload ke dalam SIPOL "Tahapan dan jadwalnya hari ini dan paling lambat besok disubmit melalui SIPOL", tutur Zuriati   "Nanti KPU RI yang menyampaikan hasilnya ke Peserta Pemilu dalam hal ini Partai politik dan Bawaslu", puskasnya      


Selengkapnya
41

KPU NTB Hattrick Penghargaan Nasional

  Untuk kesekian kalinya KPU Provinsi NTB menerima award. Tidak tanggung-tanggung KPU Provinsi NTB Hattrick Penghargaan Tingkat Nasional Ketiga Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh KPU Republik Indonesia, Jumat (4/11) di Jakarta.   Pertama, KPU Provinsi NTB meraih Penghargaan Terbaik Pertama, Kategori Wilayah Sedang Penyelesaian Tindak Lanjut Hasil Pemeriksaan BPJ, BPKP, dan APIP Tahun 2022 Kedua, Terbaik Pertama Kategori Wilayah Sedang dalam Hasil Evaluasi SAKIP Terbaik Tahun 2022 Ketiga, Penghargaan Apresiasi dalam Kepatuhan Pelaporan LHKPN Tahun 2021 dan LHKASN Tahun 2022 dengan Capaian 100%   Penghargaan diterima oleh Anggota KPU Provinsi NTB Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Provinsi NTB Yan Marli di sela-sela kegiatan Rapat Koordinasi Pengawasan Dan Penyusunan Kebijakan Pengawasan Dilingkungan KPU menyongsong Pemilu dan Pilkada Serentak Tahun 2024            


Selengkapnya
32

KPU NTB Ajak Insan Pers Sosialisasikan Tahapan Pemilu 2024

    KPU Provinsi NTB mengumpulkan Puluhan Wartawan untuk turut mensosialisasikan Proses Tahapan Verifikasi Faktual (Verfak) Keanggotaan Partai Politik calon Peserta Pemilu Tahun 2024, Selasa (1/11) Acara sosialisasi dengan kemasan bincang santai "ngopi senja" dan diskusi publik ini menghadirkan Narasumber Akademisi dan pengamatan Politik Dr. Ihsan Hamid Dan Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Nasrudin   Dalam paparannya Anggota KPU Provinsi NTB Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan Sumber Daya Manusia Agus Hilman menjelaskan bahwa Insan pers memiliki peran vital dalam menyukseskan pesta demokrasi.   KPU mengakui, tantangan dalam memberikan garansi terhadap kesuksesan pemilu tersebut tidak mudah. Sebab pemilu, mengelola begitu banyak konflik kepentingan. “2019 lalu cukup banyak serangan hoax yang dihadapi KPU, sehingga di 2024 dengan penetrasi teknologi, 35 persen milenial pengguna media sosial, tantangan kita akan beda lagi,” Ia menyebutkan, pers memiliki peran penting mencakup tiga hal yakni penyampai informasi, pelurus informasi dan penyaring informasi. “Kita ingin mengontrol pemilu salah satunya lewat media untuk semua tahapan Pemilu, demi menghadirkan pemilu yang lebih berkualitas,” ungkap Hilman   Di tempat yang sama, pengamat politik Dr Ihsan Hamid menyebutkan bahwa sinergitas antar penyelenggara pemilu dengan insan pers dalam mengawal pemilu merupakan keniscayaan. Kita, kata Ihsan mesti bersepakat merupakan partner penting, instrumen kunci dalam setiap penyelenggaraan negara, salah satunya pemilu.   “Konsep teoretiknya, media punya peran kunci membangun demokrasi, sebagai pilar ke empat demokrasi. Disini kita butuh media. Media dinilainya punya kekuatan membangun opini publik", jelasnya. “KPU NTB menggelar kegiatan yang luar biasa ini dengan insan pers, untuk membangun sinergi dan saling memfasilitasi menyampaikan pesan-pesan positif pemilu kepada masyarakat,” ujarnya   Sementara itu Sementara itu, Ketua PWI NTB Nasrudin mengatakan bahwa wartawan dalam melakukan kerja jurnalistik atau karyanya sudah ada rambu-rambunya. "Keyakinan saya yang sudah lulus Ujian Kompetrnsi Wartawan maka hasil karyanya atau outputnya sangat berkualitas," ungkapnya.   Karya jurnalistik dari insan pers tidak beropini sehingga informasi ataupun berita yang tersaji akurat dan tepat, pungkasnya    


Selengkapnya
49

Langsung Ke Lombok Tengah, Inspektur Utama KPU Tinjau Verifikasi Faktual Partai Politik

        Inspektur Utama inspektorat KPU RI, Nanang Priyatna tinjau langsung Proses verifikasi faktual (Verfak) keanggotaan Partai Politik calon peserta Pemilu 2024 di Lombok Tengah, NTB, Senin (31/10) Dirinya sengaja ingin memonitoring pelaksanaan Verfak untuk mengetahui secara langsung proses dan persoalan yang timbul di lapangan. Desa yang di terkena sample kunjungan adalah desa Batu Jai dan Desa Bunut di kecamatan Praya   "Saya sengaja turun monitoring khusus pelaksana Verfak di NTB, tidak ada agenda lain selain verfak", ujar Nanang Meski dilakukan satu hari, dirinya dan staf dari KPU RI sangat menikmati proses verfak turun dari desa ke desa di Lombok Tengah "Dari empat orang sample yang saya kunjungi bersama tim dari KPU Lombok Tengah, hanya satu yang dapat ditemui selebihnya tidak berada di tempat". "Ada yang sedang ke ladang, ada yang ke penggilingan padi, dan ada yang sedang pergi umrah", pungkas nanang   Hadir mendampinginya ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU Provinsi NTB Zuriati mengatakan, "hari ini adalah hari terakhir KPU melakukan verifikasi faktual dengan cara mendatangi alamat domisili Keanggotaan Partai Politik"   "Secara keseluruhan di Kabupaten Lombok Tengah sudah menyelesaikan seratus persen sample yang di Verfak. Fase berikutnya adalah, partai politik akan menghadirkan Anggota partai politik yang terkena sample namun tidak dapat di temui oleh Petugas Verfak", tegas Zuriati            


Selengkapnya
26

Terima Silaturahmi Anggota DPD RI, KPU NTB Sampaikan Progres Tahapan Pemilu 2024.

KPU Provinsi NTB menerima silaturahmi anggota DPD RI dapil Nusa tenggara Barat yakni TGH Ibnu Kholil, Kamis (27/10). KPU Provinsi NTB menjelaskan sejauh mana progres tahapan Pemilu yang sedang berjalan. TGH Ibnu Kholil berharap Silaturahmi ini untuk dirinya mendengar kendala dan masukan yang dihadapi pada proses pelaksanaan tahapan Pemilu 2024, dimana hasilnya kami akan sampaikan di Senayan, ungkapnya Menerima kunjungan tersebut, Ketua Divisi Perencanaan Data Dan Informasi KPU Provinsi NTB H Syamsudin menjelaskan bahwa KPU sedang melaksanakan tahapan verifikasi faktual keanggotaan partai politik calon peserta pemilu 2024 Sementara itu ketua divisi Sosialisasi, Partisipasi Hubungan Masyarakat KPU Provinsi NTB Agus Hilman menjelaskan bahwa tahapan pencalonan perseorangan anggota DPD RI dimulai pada tanggal 6 Desember 2022.   "Saat ini sedang proses harmonisasi rancangan peraturan KPU tentang pencalonan perseorangan anggota DPD RI", ungkap Hilman Selain itu ia mengatakan, "kami juga sedang merealisasi beberapa anggyran Pemilu dengan program kegiatan yang sedang direncanakan".   "Mengenai anggaran tidak ada masalah, cukup hanya saja terlambat masuk di fase-fase akhir tahun ini", papar hilman  


Selengkapnya