BeritaTerkini

17

KPU NTB Sampaikan Hasil Vermin Pencalonan DPRD Provinsi dan DPD Dapil NTB

KPU NTB Sampaikan Hasil Vermin Pencalonan DPRD Provinsi dan DPD Dapil NTB KPU Provinsi NTB menyampaikan hasil akhir verifikasi administrasi dokumen persyaratan bakal calon Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi NTB dan bakal calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Dapil Provinsi NTB di Kantor KPU Provinsi NTB, Sabtu (5/8). Suhardi Soud, Ketua KPU Provinsi NTB, dalam sambutannya menyampaikan bahwa pada tanggal 6 – 11 Agustus 2023 akan dilakukan perbaikan dokumen yakni pada tahapan Pencermatan Rancangan Daftar Calon Sementara (DCS) Perbaikan tersebut mempedomani Keputusan KPU Nomor 996 Tahun 2023 tentang Pedoman Teknis Penyusunan Daftar Calon Sementara (DCS) dan Penetapan Daftar Calon Tetap (DCT) Anggota DPR, DPRD Provinsi, dan DPRD Kab/Kota, jelas Suhardi Kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan Berita Acara Hasil Akhir Verifikasi Administrasi Dokumen Persyaratan Bakal Calon Anggota DPRD Provinsi NTB kepada Partai Politik Peserta Pemilu Tahun 2024 di tingkat provinsi NTB Selain itu diserahkan pula Berita Acara Hasil Akhir Verifikasi Administrasi Dokumen Persyaratan untuk Bakal Calon Anggota DPD Dapil Provinsi NTB kepada LO/Bacalon Anggota DPD dan Bawaslu Provinsi NTB. Selanjutnya, diberi kesempatan kepada Petugas Penghubung Bakal Calon Anggota DPD dan Petugas Penghubung Partai Politik untuk berkonsultasi dengan Tim Verifikator KPU Provinsi NTB terkait catatan verifikasi administrasi perbaikan. Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua dan Anggota KPU Provinsi NTB, perwakilan Bakesbangpoldagri Provinsi NTB, perwakilan Biro Pemerintahan Setda Provinsi NTB, perwakilan Bawaslu Provinsi NTB, pejabat struktural lingkup Sekretariat KPU Provinsi NTB, Petugas Penghubung Bakal Calon Anggota DPD, Pengurus dan atau Petugas Penghubung Partai Politik Peserta Pemilu 2024, serta Tim Verifikator KPU Provinsi NTB.


Selengkapnya
36

Kirab Pemilu Hari Kelima di Kabupaten Lombok Utara

Kirab Pemilu Hari Kelima di Kabupaten Lombok Utara Pada hari kelima (30/6) yang merupakan hari terakhir Kirab Pemilu 2024 di Kabupaten Lombok Utara oleh KPU Lombok Utara, Kirab Pemilu 2024 melanjutkan misinya dalam menyebarkan informasi Pemilu Serentak 2024 dengan menyambangi beberapa titik di Lombok Utara, yakni: Mengakhiri pelaksanaan hari terakhir Kirab Pemilu 2024 di Lombok Utara, Kirab Pemilu 2024 mengunjungi Desa Pemenang Timur, Pemenang Barat dan Malaka yang merupakan tempat terbaik untuk menikmati sunset. Hingga saat ini Kirab Pemilu 2024 telah menjangkau di 86 Kecamatan selama menjalani misinya di Provinsi NTB. Selanjutnya Kirab Pemilu 2024 akan melanjutkan perjalanan ke Kota Mataram untuk melanjutkan misinya dalam menyebarkan informasi Pemilu Serentak 2024. Teman Pemilih di Kota Mataram ayo semarakkan kedatangan Kirab Pemilu 2024 ? karena KPU RI sedang mengadakan doorprize bagi teman pemilih yang membagikan keseruan Kirab Pemilu 2024 dengan foto selfie. Ayo datang ke TPS 14 Februari 2024.


Selengkapnya
21

Persiapkan Tahapan Kampanye, KPU NTB Jajaki Kerjasama dengan KPID NTB, Bawaslu NTB dan KIP NTB

Persiapkan Tahapan Kampanye, KPU NTB Jajaki Kerjasama dengan KPID NTB, Bawaslu NTB dan KIP NTB KPU Provinsi NTB menghadiri acara Focus Grup Discussion (FGD) untuk merancang Keputusan bersama antara KPU Provinsi NTB dengan tiga lembaga lainnya untuk penjajakan tahapan Kampanye pada Pemilu 2024 Ketiga lembaga tersebut adalah Komisi Penyiaran Indonesia Daerah Provinsi NTB, Bawaslu Provinsi NTB dan Komisi Informasi Provinsi NTB. KPU Provinsi NTB Suhardi Soud yang hadir langsung dalam FGD tersebut mengapresiasi langkah KPID NTB untuk membentuk gugus tugas pengawasan dan pemantauan pemberitaan penyiaran dan iklan kampanye dalam Pemilu 2024 melalui lembaga penyiaran. Dirinya berharap pelaksanaan kampanye Pemilu 2024 dapat diawasi dan dipantau tak hanya melalui media elektronik saja namun media online dan media sosial juga. Karena menurutnya kampanye sudah beralih ke media digital atau online meski masih ada juga yang melalui TV maupun Radio, tegas Suhardi Sementara itu ketua KPID NTB Ajeng Roslinda Motimori berharap kesepakatan kerjasama ini rampung secepatnya dari keempat lembaga. "Setelahnya kita rumuskan kebijakan teknisnya", harapnya


Selengkapnya